Menggandakan Objek

Anda bisa membuat duplikat atau salinan dari sebuah objek. Salinan tersebut bisa sama persis atau berbeda dari aslinya, baik dari segi ukuran, warna, orientasi, dan lokasi.

Contoh berikut akan membuat koin yang bertumpuk dengan membuat banyak salinan dari sebuah elips (bangun bulat lonjong).

  1. Gunakan perkakas Bulat Lonjong untuk menggambar elips kuning yang padat.

  2. Pilih bangun bulat lonjong yang telah dibuat dan pilih Sunting - Duplikat.

  3. Masukkan 12 sebagai Banyak rangkap.

  4. Masukkan nilai negatif untuk Lebar dan Tinggi sehingga koinnya semakin mengecil ketika tumpukannya semakin naik.

  5. Untuk menentukan warna transisi koin, pilih warna yang berbeda pada kotak Awal dan Akhir. Warna Awal akan diterapkan pada objek yang Anda salin.

  6. Klik Oke untuk membuat salinan.

Mohon dukung kami!